ANTISIPASI MASALAH KESEHATAN SEJAK DINI, MAN 16 JAKARTA BERSAMA PUSKEMAS KALIDERES LAKUKAN PEMERIKSA

SHARE

Kamis, 22 Februari 2024 petugas kesehatan dari Puskesmas Kalideres melakukan pemeriksaan kesehatan berkala kepada siswa/i MAN 16 Jakarta. Kegiatan ini ditujukan untuk seluruh siswa kelas XI dan XII. Program kegiatan dari tim Puskesmas ini dilaksanakan untuk membantu deteksi dini faktor risiko penyakit tidak menular pada usia 15-59 tahun. Pemeriksaan Kesehatan  yang dilakukan antara lain adalah timbang berat badan, ukur tinggi badan, lingkar perut, pemeriksaan tekanan darah dan kadar gula darah.

Pertama, cek berat badan dan tinggi badan guna mendapatkan nilai Indeks Massa Tubuh (IMT) yang nantinya akan digunakan apakah sudah ideal atau tidak. Pemeriksaan selanjutnya yaitu lingkar perut dengan batas aman lingkar perut untuk pria adalah 90cm dan wanita adalah 80cm. Kemudian, cek tekanan darah guna mendeteksi dini risiko hipertensi, stroke, dan penyakit jantung. Tidak hanya itu, cek kadar gula darah juga diperlukan untuk membantu deteksi masalah diabetes dan kadar glukosa dalam darah

Dengan diadakannya kegiatan pemeriksaan Kesehatan ini, diharapkan siswa/i mengetahui kondisi kesehatannya sejak dini agar mengetahui apabila terdapat kelainan pada tubuh. Pengecekan esehatan ini juga dilakukan secara rutin dengan tujuan guna melakukan pencegahan serta pengobatan lebih dini. Tidak hanya siswa/I saja yang mengikuti pemeriksaan Kesehatan berkala ini, tapi juga bapak/ibu guru dan staff tata usaha.